Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Qualifying report

MotoGP Argentina: Marquez start terdepan dan cetak rekor pole

Juara dunia bertahan Marc Marquez berhasil merebut pole position dalam kualifikasi MotoGP Argentina. Karel Abraham membuat kejutan dengan start dari posisi kedua.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Sesi kualifikasi berlangsung dalam kondisi trek basah. Loris Baz membuka sesi dengan langsung menempati posisi pertama, tapi lalu diambil alih Dani Pedrosa. Pada saat ini, Marquez di posisi ke-11 dan Abraham berada di posisi keempat.

Pada sembilan menit tersisa, Marquez naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 48,571 detik. Hingga memasuki pertengahan sesi, Marquez masih memimpin jalannya kualifikasi.

Memasuki dua menit tersisa, Marquez mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 47,512 detik. Catatan waktunya ini rupanya sudah cukup mengamankan posisinya sebagai polesitter untuk balapan MotoGP Argentina pada Minggu (9/4). 

Tak hanya menjadi satu-satunya pembalap yang mencetak catatan waktu di bawah 1 menit 48 detik, Marquez juga mencetak rekor pole position terbanyak sepanjang karier di Grand Prix. Ia kini mengoleksi rekor pole ke-66, mengungguli Jorge Lorenzo (65) dan Valentino Rossi (64). Dan selain itu, pole position di Argentina adalah yang keempat secara beruntun.

“Saya merasa sangat baik dalam kondisi basah. Kepercayaan diri itu ada di sana, walau saya juga merasa (trek) sedikit licin,” ucapnya usai kualifikasi.

“Kondisi di Q2 adalah kondisi yang sempurna untuk gaya saya, dengan setengah kering dan setengah basah. Tapi besok akan kering, jadi kami harus mencari cara untuk bertarung demi podium.”

Second place Karel Abraham, Aspar Racing Team
Karel Abraham, Aspar Racing Team, akan start dari posisi kedua

Foto oleh: Gold and Goose Photography

Kejutan dibuat oleh pembalap Aspar Team, Karel Abraham. Ia mampu meningkatkan catatan waktunya menjadi 1 menit 48,275 detik untuk merebut posisi start kedua, tepat saat kualifikasi menyisakan dua menit terakhir. Raihan apik yang patut diapresiasi, mengingat ia juga tampil solid sepanjang sesi.

Posisi start ketiga ditempati pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, di depan Danilo Petrucci dan Pedrosa. Adapun, pemuncak klasemen sementara Maverick Vinales akan start dari posisi keenam. Ia terpaut 1,706 detik dari Marquez.

Rossi, yang berhasil lolos ke Q2, akan mengawali seri kedua MotoGP Argentina dari posisi start ketujuh. The Doctor mencetak catatan waktu terbaik 1 menit 49,272 detik.

Aleix Espargaro akan start dari posisi kedelapan, di depan Baz dan Alvaro Bautista, yang melengkapi 10 besar. Rookie Tech 3 di posisi start ke-11, yang berhasil mengungguli Andrea Iannone.

Pedrosa dan Rossi berjaya di Q1

Sebelumnya dalam sesi Q1, terjadi perebutan dua posisi teratas yang sangat menarik di antara 13 pembalap. Lorenzo memimpin pada menit-menit awal, diikuti oleh pembalap KTM, Bradley Smith.

Pada delapan menit tersisa, Andrea Dovizioso naik ke posisi pertama dan Johann Zarco menempati posisi kedua, di depan Jack Miller. Cukup lama dua posisi teratas ditempati Dovizioso dan Zarco.

Namun, menjelang satu menit tersisa. Rossi mampu membuat peningkatan signifikan dari posisi kesembilan ke posisi kedua. Begitu pula Pedrosa yang naik dari posisi kedelapan untuk merebut posisi pertama. Pedrosa dan Rossi pun melaju mulus ke Q2.

Sedangkan, Dovizioso akhirnya harus puas start dari posisi ke-13. Sementara rekan setim anyarnya, Lorenzo akan start dari posisi ke-16, dengan catatan waktu terbaik 1 menit 50,310 detik.

Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina:

Posisi#PembalapMotorWaktu
1 93 spain Marc Márquez   Honda RC213V 1'47.512
2 17 czech_republic Karel Abraham   Ducati GP15 1'48.275
3 35 united_kingdom Cal Crutchlow   Honda RC213V 1'48.278
4 9 italy Danilo Petrucci   Ducati GP17 1'48.908
5 26 spain Dani Pedrosa   Honda RC213V 1'49.008
6 25 spain Maverick Viñales   Yamaha YZR-M1 1'49.218
7 46 italy Valentino Rossi   Yamaha YZR-M1 1'49.272
8 41 spain Aleix Espargaró   Aprilia RS-GP 1'49.323
9 76 france Loris Baz   Ducati GP15 1'49.630
10 19 spain Álvaro Bautista   Ducati GP16 1'49.724
11 94 germany Jonas Folger   Yamaha YZR-M1 1'49.825
12 29 italy Andrea Iannone   Suzuki GSX-RR 1'50.725
13 4 italy Andrea Dovizioso  Ducati GP17 1'49.488
14 5 france Johann Zarco  Yamaha YZR-M1 1'49.916
15 45 united_kingdom Scott Redding  Ducati GP16 1'50.048
16 99 spain Jorge Lorenzo  Ducati GP17 1'50.310
17 43 australia Jack Miller  Honda RC213V 1'50.319
18 44 spain Pol Espargaró  KTM RC16 1'50.673
19 38 united_kingdom Bradley Smith  KTM RC16 1'50.676
20 53 spain Tito Rabat  Honda RC213V 1'50.910
21 8 spain Héctor Barberá  Ducati GP16 1'51.058
22 22 united_kingdom Sam Lowes  Aprilia RS-GP 1'51.199
23 42 spain Álex Rins  Suzuki GSX-RR 1'52.340
 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya MotoGP Argentina: Crutchlow pimpin FP3, Rossi-Lorenzo ke Q1
Artikel berikutnya Marquez: Sangat penting memilih ban yang tepat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia