Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Resmi: Formula E Jakarta Akan Digelar di Ancol

Akhirnya terjawab sudah teka-teki terkait sirkuit untuk penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Formula E 2021/2022 di Indonesia. Gelaran Jakarta E-Prix dipastikan akan berlangsung di Ancol.

Jean-Eric Vergne, DS Techeetah, DS E-Tense FE21, Antonio Felix Da Costa, DS Techeetah, DS E-Tense FE21, Lucas Di Grassi, Audi Sport ABT Schaeffler, Audi e-tron FE07, Edoardo Mortara, Venturi Racing, Silver Arrow 02, at the start

Foto oleh: Alastair Staley / Motorsport Images

Ancol resmi dipilih sebagai lokasi sirkuit untuk menyelenggarakan Jakarta E-Prix, salah satu putaran dalam kalender balap Formula E musim depan.

Penunjukkan Ancol sebagai venue disampaikan langsung oleh Ketua Pelaksana Jakarta E-Prix Ahmad Sahroni dalam konferensi pers, Rabu (22/12/2021).

“Berdasarkan keputusan dan assessment bersama FEO (Formula E Opreations) dan FIA (Federasi Otomotif Internasional,  lokasi (penyelenggaraan Formula E) sudah ditentukan yaitu di daerah Ancol,” ujar Sahroni dalam rilis yang diterima Motorsport.com Indonesia.

“Adapun beberapa hal yang menjadi pertimbangan kami adalah venue yang ikonik, yang khas Jakarta, namun juga sesuai dengan standar FEO dan FIA. Selain itu, pertimbangan lainnya adalah tidak mengganggu fasilitas umum.” Ia menambahkan.

Sebelumnya, muncul lima opsi alternatif untuk sirkuit Jakarta E-Prix, termasuk di Kawasan Gelora Bung Karno dan Jalan Jenderal Sudirman, setelah rencana menggelar di Kawasan Monumen Nasional tidak memungkinkan karena merupakan area Ring 1 pemerintahan.

Sempat mengalami penundaan terkait penentuan lokasi, pihak Jakpro pada pertengahan November lalu mengatakan jika pengumuman dilakukan paling telah akhir Desember 2021.

Baca Juga:

Venue untuk sirkuit Jakarta E-Prix kini telah ditentukan. Sebelum Ahmad Sahroni mengumumkannya secara resmi, penunjukkan Ancol sebagai lokasi sempat bocor terlebih dulu.

Pada Senin (20/12/2021) lalu, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Muhammad Fadli Imran secara implisit menyebut bila kawasan Ancol, Jakarta Utara, akan jadi venue untuk menggelar Formula E.

Kemudian pernyataan tersebut diluruskan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Endra Zulpan, yang menyatakan bahwa itu baru sebatas harapan dari Kapolda saja.

Tetapi terkait informasi lokasi penyelenggraan Jakarta E-Prix, Motorsport.com Indonesia sebelumnya juga memperoleh informasi yang tak jauh berbeda, bahwa penunjukkannya Ancol hanya tunggu peresmian.

Seperti diungkapkan Ahmah Sahroni, penunjukkan Ancol sebagai lokasi sirkuti untuk Formula E di Tanah Air telah melalui kajian panjang bersama pihak FEO selaku wakil FIA.

Dalam kalender Formula E musim depan, Jakarta E-Prix diplot sebagai putaran kesembilan dan dijadwalkan berlangsung pada 4 Juni 2022. Masih ada waktu lebih dari lima bulan untuk membangun sirkuit jalan raya sesuai standar.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Sirkuit untuk Jakarta E-Prix Mulai Terkuak
Artikel berikutnya Sirkuit Unik Jakarta E-Prix Ditargetkan Beres April 2022

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia