Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Pesona Valentino Rossi Buat Raul Fernandez Terkesima

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Raul Fernandez, mengatakan dirinya selalu terkesima setiap kali melihat atau bertemu dengan Valentino Rossi.

Valentino Rossi, Petronas Yamaha SRT

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Fernandez akan dipromosikan ke MotoGP tahun depan oleh KTM untuk ditempatkan di Tim Tech3 setelah memperlihatkan musim mengesankan sepanjang Moto2 2021.

Performa apik yang ditunjukkan Fernandez membuatnya kini berpeluang besar meraih gelar juara dunia Moto2, bersaing dengan rekan setimnya, Remy Gardner.

Pembalap muda Spanyol itu juga berkesempatan untuk melewati rekor kemenangan rookie terbanyak dalam satu musim usai menyamai torehan Marc Marquez, dengan tujuh kali podium utama.

“Anda benar-benar tidak akan memercayainya, ini balapan yang sangat banyak. Anda hanya perlu melakoninya satu demi satu,” kata Fernandez melansir Motosan.

“Saya tidak melihat apa yang telah saya lakukan, tapi apa yang bisa saya lakukan dan di mana saya bisa berkembang.

“Saya telah menyamai pencapaian Marc Marquez, ini sangat penting. Ini merupakan musim yang sangat indah, ini jadi yang terbaik dalam hidup saya.”

Raul Fernandez melakoni musim ini tanpa tekanan karena KTM Ajo juga tak membebaninya dengan target yang harus dicapai pada akhir musim.

Ini membuatnya mampu memberikan yang terbaik di setiap balapan karena hanya fokus meraih kemenangan.

“Apa yang saya pelajari sepanjang musim ini adalah saya harus fokus pada diri sendiri dan memberikan seluruh kemampuan saya,” ujarnya.

“Pada akhirnya, berpikir untuk mencapai sesuatu atau mendapatkan sesuatu dapat mengalihkan perhatian dari apa yang seharusnya bisa saya lakukan.”

Baca Juga:

Menjadi pembalap yang lebih baik, Raul Fernandez telah melewati banyak momen sulit yang hampir membuatnya frustrasi dan mengakhiri karier balapnya.

Beruntung, orang-orang di sekitarnya memberi dukungan dan Aki Ajo juga berhasil mengangkat kembali moralnya untuk menemukan bentuk terbaiknya lagi.

Salah satu inspirasi Fernandez dalam menggapai tujuannya adalah Valentino Rossi. Ia mengatakan pembalap legendaris MotoGP asal Italia itu selalu membuatnya terkesan dan mencontoh setiap perilakunya.

“Saya melihat Rossi sebagai 'Tuhannya' balap motor, dan ketika saya bertemu dengannya, lalu dia menyapa, saya benar-benar tidak percaya,” ucap Fernandez semringah.

“Apa yang telah dilakukannya untuk olahraga ini sungguh luar biasa. Saya senang melihatnya menang di usia 42 tahun, bahkan 50 tahun, atau jika memungkinkan sampai 60 tahun, karena dia seorang legenda bagi saya.”

Raul Fernandez, Red Bull KTM Ajo

Raul Fernandez, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Quartararo dan Zarco Buat Prancis Semangat Cari Bibit Pembalap
Artikel berikutnya Fermin Aldeguer Pembalap dengan Kemampuan Adaptasi Tinggi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia