Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Merek Bus yang Akan Hadir di Bus Simulator 21

Saat meluncurkan trailer terbarunya, Bus Simulator 21 juga merilis daftar brand bus apa saja yang akan masuk ke dalam gimnya.

The Mercedes logo

Foto oleh: Steve Etherington / Motorsport Images

Bus Simulator 21 baru saja merilis trailer terbarunya. Hal yang paling ditunggu adalah daftar merek bus yang akan tersedia di dalam gim.

Seperti namanya, Bus Simulator 21 akan mengajak para pemain berperan sebagai sopir bus. Gim keenam dari serial Bus Simulator ini merupakan sekuel langsung dari Bus Simulator 18.

Nantinya, para pemain akan mengendarai bus di sekeliling Angel Shores, kota fiksi yang berlokasi di Amerika Serikat, serta terinspirasi dari San Francisco Bay Area.

Baca Juga:

Gim akan resmi dirilis pada 7 September mendatang. Para penikmat otomotif dan penggemar gim simulator bisa membelinya di konsol PlayStation 4, Xbox One dan perangkat komputer (PC).

Selain dimanjakan dengan visual atmosfer dari gim terbarunya itu, Stillalive Studios selaku pengembang juga menampilkan merek-merek bus yang akan dikemudikan oleh para pemain di Bus Simulator 21.

Total ada 10 brand bus yang siap dimainkan di dalam gim tersebut. Merek-merek besar meliputi Mercedes-Benz, Iveco dan Volvo.

 

Mercedes dan MAN menjadi brand yang paling banyak menyumbang bus, dengan total tujuh model. Blue Bird menjadi yang paling sedikit dengan satu model busnya.

Untuk sekarang, belum ada kabar lebih lanjut apakah Stillalive Studios akan menghadirkan lebih banyak model lagi dalam bentuk paket DLC.

Gim juga belum direncanakan akan dirilis di perangkat konsol next gen, seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X/S.

Berikut Merek Bus yang Tersedia di Bus Simulator 21:

Alexander Dennis (2)

  • Enviro200
  • Enviro500

Blue Bird (1)

  • SIGMA 12m

BYD (2)

  • BYD eBus 12m
  • BYD eBus 18m

Iveco (2)

  • IVECO BUS Urbanway 12m
  • IVECO BUS Urbanway 18m

Grande West (2)

  • Vicinity 30ft
  • Vicinity 35ft CNG

MAN (7)

  • Lion’s City
  • Lion’s City CNG
  • Lion’s City city bus
  • Lion’s City G
  • Lion’s City L
  • Lion’s City M
  • Lion’s City 18

Mercedes-Benz (7)

  • Citaro
  • Citaro K
  • Citaro G
  • CapaCity
  • CapaCity L
  • eCitaro
  • eCitaro G

Scania (1)

  • Citywide LF 12m

Setra (4)

  • Setra S 412 UL
  • Setra S 416 LE business
  • Setra S 417 UL business
  • Setra S 418 LE business

Volvo (2)

  • 7900 Electric
  • 7900 Electric

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya McLaren Luncurkan Studio Khusus Esports
Artikel berikutnya Video: Verstappen Sudah Kembali Berada di Belakang Kemudi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia