Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP1 MotoGP Aragon: Peringatan Awal Marquez, Vinales Kesulitan

Marc Marquez memberikan peringatan awal bahwa Motorland Aragon adalah teritorinya, dengan menjadi yang tercepat dalam FP1 GP Aragon, Jumat (10/9/2021). Sementara Maverick Vinales masih kesulitan memacu RS-GP.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Juara dunia MotoGP enam kali, Marc Marquez, tampil impresif dan mampu mendominasi sepanjang latihan bebas pertama (FP1) Grand Prix (GP) Aragon pada hari Jumat.

The Baby Alien keluar sebagai yang tercepat. Ia membukukan waktu putaran 1 menit 48,048 detik. Torehan tersebut membuatnya mencetak rekor lap di Aragon, mematahkan catatan Franco Morbidelli yang dibuat tahun lalu (1 menit 48,089 detik).

Marc Marquez, pemenang MotoGP Aragon lima kali (2013, 2016-2019), memang tak buang-buang waktu pada FP1. Ia langsung mengendarai motornya ke trek begitu lampu hijau menyala dan langsung menetapkan time sheet yang cukup baik, 1 menit 49,360 detik.

Pembalap Repsol Honda itu terus memperbaiki torehannya hingga menembus 1 menit 49,171 detik, dan waktu lapnya tersebut bertahan hingga memasuki 29 menit tersisa.

Marquez masih memimpin time sheet saat FP1 menyisakan 20 menit. Di belakangnya ada pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir dengan gap 0,229 detik. P3 ditempati Takaaki Nakagami (+0,288).

Yellow flag sempat keluar menyusul crash yang dialami pembalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi di Tikungan 5, saat waktu tersisa 13 menit. Untungnya, The Doctor tak terluka.

Menjelang FP1 selesai, tepatnya dua menit terakhir, Marc Marquez makin menggila. Ia berhasil mencetak waktu putaran 1 menit 48,048 detik, yang tidak bisa lagi dikejar para rival.

 

Baca Juga:

Selisih dengan para pembalap di belakangnya pun mencolok. Joan Mir, yang menempati P2, tertinggal hampir satu detik (+0,971). Sementara rider Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia yang ada di P3 terpaut 1,145 detik.

Sementara itu, pemimpin klasemen sementara MotoGP 2021, Fabio Quartararo, hanya mampu menutup FP1 di posisi kedelapan. Rider Monster Energy Yamaha tersebut berada 1,403 detik di belakang Marquez.

FP1 GP Aragon juga menandai comeback Maverick Vinales, yang tampil secara kompetitif untuk kali pertama sebagai pembalap Aprilia, ke MotoGP setelah kasus skorsing Yamaha di Austria.

Dengan RS-GP, Vinales masih tampak kesulitan menemukan kecepatannya. Top Gun jelas sekali belum mampu mengimbangi performa rekan setimnya, Aleix Espargaro.

Espargaro menyelesaikan latihan bebas pertama di urutan keenam dengan catatan waktu lap 1 menit 49,313 detik, sedangkan Vinales ada di posisi ke-19 dengan 1 menit 50,187 detik.

Hasil FP1 MotoGP Aragon 2021:

Pos # Rider Motor Lap Waktu Gap Interval km/j
1 93 Spain Marc Marquez Honda 20 1'48.048     169.191
2 36 Spain Joan Mir Suzuki 18 1'49.019 0.971 0.971 167.684
3 63 Italy Francesco Bagnaia Ducati 19 1'49.193 1.145 0.174 167.417
4 73 Spain Alex Marquez Honda 18 1'49.206 1.158 0.013 167.397
5 43 Australia Jack Miller Ducati 21 1'49.262 1.214 0.056 167.311
6 41 Spain Aleix Espargaro Aprilia 18 1'49.313 1.265 0.051 167.233
7 5 France Johann Zarco Ducati 17 1'49.372 1.324 0.059 167.143
8 20 France Fabio Quartararo Yamaha 19 1'49.451 1.403 0.079 167.022
9 30 Japan Takaaki Nakagami Honda 21 1'49.459 1.411 0.008 167.010
10 44 Spain Pol Espargaro Honda 18 1'49.589 1.541 0.130 166.812
11 23 Italy Enea Bastianini Ducati 17 1'49.652 1.604 0.063 166.716
12 35 United Kingdom Cal Crutchlow Yamaha 17 1'49.670 1.622 0.018 166.689
13 9 Italy Danilo Petrucci KTM 18 1'49.741 1.693 0.071 166.581
14 42 Spain Alex Rins Suzuki 18 1'49.784 1.736 0.043 166.516
15 10 Italy Luca Marini Ducati 18 1'49.936 1.888 0.152 166.285
16 27 Spain Iker Lecuona KTM 13 1'49.942 1.894 0.006 166.276
17 89 Spain Jorge Martin Ducati 17 1'49.947 1.899 0.005 166.269
18 88 Portugal Miguel Oliveira KTM 19 1'49.964 1.916 0.017 166.243
19 12 Spain Maverick Viñales Aprilia 21 1'50.187 2.139 0.223 165.907
20 46 Italy Valentino Rossi Yamaha 12 1'50.299 2.251 0.112 165.738
21 33 South Africa Brad Binder KTM 17 1'50.353 2.305 0.054 165.657
22 96 United Kingdom Jake Dixon Yamaha 20 1'51.188 3.140 0.835 164.413

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Maverick Vinales Jelaskan Alasan Turun di Aragon bersama Aprilia
Artikel berikutnya Xavi Vierge Punya Pertimbangan Tolak Debut MotoGP Aragon

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia