Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Sainz puas dengan hasil perjudian ban kering

Pembalap Toro Rosso, Carlos Sainz, mengaku perjudiannya dengan ban kering di awal balapan lembab GP TIongkok hampir menjadi bencana sebelum bangkit dan finis di urutan ketujuh.

Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, leads Kimi Raikkonen, Ferrari SF70H

Foto oleh: LAT Images

Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, spins at the start
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, spins at the start, ahead of Fernando Alonso, McLaren M
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, spins at the start
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, spins twice at the start
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12

Memulai balapan dengan kompon supersoft, Sainz melakukan start buruk sebelum turun ke posisi terakhir saat ia melintir di Tikungan 2. Tapi setelah pembalap lainnya melakukan pergantian ke ban kering, Sainz berhasil bangkit dan menampilkan laju yang impresif.

"Anda harusnya melihat wajah teknisi saya, mereka mengira saya sedikit gila!" seru Sainz soal keputusannya. "Saya tidak percaya ketika melihat pembalap lain memulai balapan dengan intermediate.

"Risiko itu terbayarkan. Saya selalu berharap saya mengambil keputusan yang benar, dan ketika mereka masuk ke pit untuk memasang kompon kering, saya bisa berkata 'OK, jadi saya yang cerdik sekarang dan keputusan saya tidak terlalu bodoh!'

"Ketika kita bertarung di papan tengah, risiko seperti itu memang patut dicoba."

Laju luar biasa

Setelah periode Safety Car, Sainz mengatakan lajunya "luar biasa" karena ia sempat menjadi pembalap tercepat dan hampir menempel rombongan pemimpin balapan.

"Tidak hanya perjudian saya yang berhasil, tapi laju saya di kondisi lembab juga luar biasa," ujarnya. "Setelah Safety Car, dalam kondisi lembab, saya mulai menempel mobil-mobil Ferrari, Red Bull, dan Mercedes di depan. Saya jadi gembira.

"Kemarin, mereka 2 detik lebih kencang, tapi hari ini saya bisa mengejar mereka. Rasanya luar biasa dan saya nyaman di mobil saya. Anda tidak bisa membayangkan betapa senangnya kami saat ini.

"Ketika kita mengambil keputusan sulit seperti ini, maka kita kerap berpikir apakah kita baru saja mengacaukan hasil sendiri. Tapi begitu perjudian kita terbayarkan, rasa adrenalin itu benar-benar masif!

"Melihat posisi tim-tim papan tengah lainnya, dan kami bisa unggul 35 detik di depan mereka, itu menunjukkan cepatnya laju kami hari ini dan risiko yang berani kami ambil."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alonso: Balapan di GP Tiongkok ini "luar biasa"
Artikel berikutnya Wolff: Bottas harus “analisis dan lupakan” kesalahan di GP Tiongkok

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia