Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Ten Kate Racing Akan Bantu Galang Hendra Dongkrak Kecepatan

Galang Hendra Pratama masih bermasalah dengan kecepatan di World Supersport (WSSP) dan itu terlihat dari hasil lomba di Barcelona, akhir pekan lalu.

Galang Hendra Pratama, Ten Kate Racing Yamaha

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pada lomba putaran kedelapan WSSP 2021 yang berlangsung di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol, akhir pekan lalu, para pembalap menghadapi kondisi lintasan yang berbeda dalam dua race.

Pada Race 1 yang digelar Sabtu (18/9/2021) yang berlangsung dalam kondisi lintasan basah dan kering. Yamaha YZF-R6 milik Tim Ten Kate Racing Yamaha yang digeber Galang Hendra Pratama mampu finis di P13.

Hasil tersebut dua tingkat di bawah Simon Jespersen yang turun menggantikan pembalap reguler Dominique Aegerter.

Kondisi lintasan Sirkuit Barcelona kering dan panas saat Race 2 yang digelar Minggu (19/9/2021) siang menjelang sore. Galang Hendra start dari grid ke-28 sedangkan Jespersen di P23.

Galang Hendra Pratama, Ten Kate Racing Yamaha, saat turun di Race 1 WSSP Catalunya, Spanyol, Sabtu (18/9/2021).

Galang Hendra Pratama, Ten Kate Racing Yamaha, saat turun di Race 1 WSSP Catalunya, Spanyol, Sabtu (18/9/2021).

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pada lap pertama, Galang Hendra mampu merangsek ke P18. Namun, pembalap asal Yogyakarta itu tidak mampu mempertahankan posisinya dan anjlok ke P22 saat menyentuh finis. Sementara, Jespersen mampu finis di peringkat ke-14.

“Hari yang sangat sulit. Sangat panas di sini. Pada Race 2, saya start dari posisi jauh di belakang tetapi hasil lap pertama sangat bagus,” ucap Galang Hendra seusai lomba, seperti dikutip laman resmi Ten Kate Racing.

“Saya mampu merebut posisi jauh lebih baik pada awal lomba. Saya mencoba mengikuti mereka tetapi tidak mampu dengan kecepatan seperti ini. Saya mampu finis di Race 2 namun tidak di posisi yang kami inginkan.

“Terima kasih untuk tim yang sudah bekerja keras untuk saya. Saya sudah berusaha memberikan segalanya. Karena itu, kami akan terus berusaha lebih keras lagi untuk merebut hasil yang lebih baik pada balapan berikutnya di Jerez.”

Baca Juga:

Dalam keterangan resminya, Manajer Tim Ten Kate Racing Yamaha Kervin Bos memuji performa Jespersen yang mampu merebut poin dari dua race. Ia menilai pembalap asal Denmark itu mampu bertarung hebat dan banyak belajar sepanjang akhir pekan lalu.

“Untuk Galang, situasi yang dihadapinya lebih sulit. Kami akan terus bekerja keras dengannya sekaligus melihat apakah kami masih mampu kecepatannya lagi,” tutur Bos.

Menjelang putaran kesembilan WSSP di Circuito de Jerez, Spanyol, akhir pekan nanti (25-26/9/2021), Galang Hendra Pratama berada di peringkat ke-17 klasemen dengan 24 poin.

Dari delapan putaran yang sudah diikuti (15 race karena ia tidak start di Race 2 WSSP Rep. Ceko), hasil finis terbaik Galang Hendra adalah P10 pada Race 2 balapan pertama di Aragon, Spanyol.

Hasil Race 2 WSSP Catalunya merupakan kali keempat Galang Hendra finis di luar zona poin (15 ke atas). Ia juga tercatat tiga kali tidak mampu menyelesaikan balapan (retired).      

      

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Dorna dan FIM Poles World Supersport agar Lebih Menarik
Artikel berikutnya Chaz Davies Alami Patah Tulang Rusuk akibat Insiden WSBK Catalunya

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia