Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Special feature

Kaleidoskop FIA Formula 2 2020: Sean Gelael Punya Banyak Cerita

Beberapa peristiwa yang terjadi di FIA Formula 2 sepanjang 2020 coba dirangkum oleh Motorsport.com Indonesia. Pembalap Indonesia, Sean Gelael, memiliki banyak cerita pada tahun terakhirnya di ajang balap Formula.

F2 Champion Mick Schumacher,  PREMA Racing

Foto oleh: Formula Motorsport Ltd

Januari

7 – FIA Formula 2 pensiunkan nomor 19 untuk mengenang Anthoine Hubert yang meninggal dunia akibat insiden fatal pada feature race di Sirkuit Spa-Francorchamps, akhir Agustus 2019.

20 – Hitech Grand Prix melakoni debut di FIA Formula 2 dengan diperkuat oleh Nikita Mazepin #24 dan Luca Ghiotto #25.

28 – Christian Lundgaard dipromosikan ke FIA Formula 1 bersama ART Grand Prix setelah melakoni musim mengesankan di FIA Formula 3 pada 2019.

Februari

27 – Sean Gelael pilih nomor 1 pada mobil balapnya bersama tim DAMS.

28 – Christian Lundgaard tak dapat mengikuti tes pramusim karena dinyatakan positif Covid-19 saat tes di Bahrain.

Maret

2 – Ban 18 inci diperkenalkan saat hari pertama tes pramusim di Sirkuit Sakhir, Bahrain, yang mana akan digunakan semusim penuh di FIA Formula 2 dan digunakan di Formula 1 mulai 2022.

3 – Pendatang baru FIA Formula 2, Jehan Daruvala, menjadi yang tercepat pada tes pramusim di Sirkuit Sakhir, Bahrain.

20 – Balapan pertama di Sirkuit Sakhir, Bahrain, yang dijadwalkan pada 20-22 Maret terpaksa dibatalkan akibat pandemi Covid-19.

Mei

2 – Sirkuit Zanvood, Belanda memutuskan mundur dari gelara FIA Formula 2 dan Formula 1 pada tahun ini akibat pandemi Covid-19.

3 – FIA Formula 2 dan Formula 3 dipastikan mengikuti jadwal balap Formula 1 untuk memulai kembali kejuaraan di Austria, pada Juli 2020.

29 – Presidan FIA Jean Todt memutuskan anggaran FIA Formula 2 sebesar Rp 2,1 triliun untuk mencegah krisis finansial.

Juni

2 – FIA memutuskan Formula 2 akan kembali bergulir pada 3-5 Juli 2020, di Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

3 – FIA Formula 2 dipastikan mengikuti delapan seri awal Formula 1 demi memenuhi kuota balap.

Juli

4 – FIA Formula 2 memulai balapan pertama di Sirkuit Red Bull Racing dengan Callum Ilott sebagai pemenang di feature race dan Felipe Drugovich naik podium tertinggi di sprint race.

10 – FIA Formula 2 menambah Sirkuit Mugello dalam kalender balap 2020.

12 – Sean Gelael berhasil meraih poin pertama di FIA Formula 2 2020 usai finis ke-10 di feature race seri kedua tahun ini.

30 – Yuki Tsunoda meraih kemenangan pertamanya di FIA Formula 2 pada seri kelima di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Agustus

15 – Nobuharu Matsushita menunjukkan performa mengesankan pada seri keenam FIA Formula 2, dengan merebut 17 posisi sebelum meraih kemenangan di Sirkuit Barcelona.

16 – Sean Gelael absen di sprint race pada seri keenam FIA Formula 2 di Sirkuit Barcelona, karena mengalami retak tulang belakang akibat insiden di feature race.

Sean Gelael, DAMS Racing

Sean Gelael, DAMS Racing

Foto oleh: Carl Bingham / Motorsport Images

September

5 – Mick Schumacher meraih kemenangan pertamanya di FIA Formula 2 setelah memulai balapan feature dari grid ketujuh.

12 – Mick Schumacher memimpin klasemen FIA Formula 2 usai finis di urutan kelima pada feature race F2 Tuscan, Mugello, Italia, dengan mengumpulkan 153 poin.

13 – Juri Vips berhasil mendapatkan podium tiga dengan statusnya sebagai pembalap pengganti Sean Gelael.

27 – Insiden mengerikan dialami Luca Ghiotto di Sochi Autodrom, Rusia. Mobil yang dikendarainya terbakar usai terlibat senggolan dengan Jack Aitken dalam kecepatan 230 km/jam, yang membuat keduanya menghantam dinding pembatas.

27 – Zhou Guanyu membuat sejarah baru sebagai pembalap asal Cina pertama yang berhasil meraih kemenangan di FIA Formula 2.

Oktober

7 – Juan Manuel Correa membagikan hasil pemindaian kakinya yang retak usai terlibat kecelakaan hebat dengan Antoine Hubert di Sirkuit Spa-Francorchamps, pada 31 Agustus 2019.

November

27 – Sean Gelael kembali ke trek setelah absen selama sembilan balapan akibat cedera tulang belakang.

28 – Callum Ilott pangkas jarak dengan Mick Schumacher setelah finis di posisi kedua di sprint race pada F2 Bahrain.

Desember

1 – Haas mengonfirmasi Mick Schumacher akan memperkuat tim mereka di Formula 1 pada 2021, bersama Nikita Mazepin.

5 – Yuki Tsunoda meraih kemenangan ketiga di F2 2020 yang membuatnya mengamankan tempat ketiga dalam klasemen akhir FIA Formula 2 dan memenuhi syarat untuk dipromosikan ke Formula 1.

6 – Mick Schumacher dipastikan sebagai juara FIA Formula 2 setelah unggul 14 angka atas Callum Ilott.

6 – Sprint race F2 Sakhir menjadi balapan terakhir Sean Gelael di FIA Formula 2 karena tak akan turun dalam kejuaraan tersebut mulai tahun depan.

11 – Red Bull mengonfirmasi pembalap mudanya, Juri Vips, akan turun semusim penuh di FIA Formula 2 2021.

F2 Champion Mick Schumacher, Prema Racing melakukan perayaan di Parc Ferme

F2 Champion Mick Schumacher, Prema Racing melakukan perayaan di Parc Ferme

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Menanti Babak Baru Perjalanan Balap Sean Gelael
Artikel berikutnya Kaleidoskop Pembalap Indonesia 2020: Merah-Putih di Tiga Ajang Berbeda

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia