Anderson Tanoto bicara performa Rio Haryanto, budaya balap Indonesia
Simak wawancara Anderson Tanoto, rekan setim Rio Haryanto di SIC888, bersama Sean Henshelwood.
Tidak ada yang lebih baik dari memiliki Rio sebagai rekan setim, bukan?
"Benar-benar mimpi yang menjadi kenyataan bagi kami. Bagi saya ini spesial. Saya tidak pernah bisa membayangkan mengemudi bersama pembalap F1. Sulit dipercaya."
Meski pernah berlomba di F1, apakah Rio harus belajar banyak dari Anderson dan juga Andrew untuk mengemudikan mobil GT dengan kencang?
"Saya rasa untuk Rio khususnya, di tingkat puncak mengemudi [F1], baginya hanya perlu beberapa lap untuk membiasakan diri mengemudi [mobil] GT. Saya rasa ia mencetak waktu lap yang sangat bagus."
Anda harus berbagi mobil di balapan sepanjang 888 km ini. Siapakah yang akan pertama mengemudikan mobil di awal balapan?
"Itu sedang didiskusikan dan juga sebuah rahasia. Jadi Anda harus datang dan lihat balapan besok pada jam 10.30 [waktu Shanghai atau 09.30 WIB]."
Apa komentar Anda melihat belum adanya budaya balap yang besar di Indonesia sedangkan sekarang ada tiga pembalap Indonesia berbagi mobil yang sama?
"Bagi saya khususnya untuk membentuk tim ini bersama-sama, tim dengan semua pembalap dari Indonesia... Orang-orang sering lupa bahwa Indonesia adalah negara keempat terbesar di dunia dengan populasi 260 juta orang. Mungkin tidak ada sejarah motorsport yang kuat tapi ada audiens yang besar. Lihat saja [banyaknya] para pengikut Rio, semua penggemar Rio semoga melihat ini di Facebook. Ada audiens motorsport yang kuat. Mereka yang benar-benar mengikuti motorsport di Indonesia sangat loyal dan itulah keindahan dari fans di Indonesia."
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.