Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kubica Bakal Jadi Rekan Setim Sean Gelael di WRT

Mantan pembalap Formula 1, Robert Kubica dan Louis Deletraz, akan memperkuat WRT LMP2 pada WEC FIA 2023.

#9 Prema Orlen Team Oreca 07 - Gibson LMP2: Robert Kubica

Foto oleh: JEP / Motorsport Images

Kubica dan Deletraz pindah dari skuat Prema, bergabung dengan pembalap WRT yang sebelumnya telah diumumkan, Rui Andrade, yang akan mengemudikan mobil #41 Oreca 07-Gibson milik tim asal Belgia.

Sejauh ini, Sean Gelael adalah satu-satunya pembalap yang ditunjuk untuk menggunakan mobil #31 WRT.

Kubica menjalani musim penuh pertamanya di ajang balap sportscar untuk WRT pada 2021 di European Le Mans Series, memenangi gelar juara bersama Deletraz dan Yifei Ye.

Dia dan Deletraz bergabung dengan Prema membantu debut tim asal Italia tersebut di WEC tahun lalu, berbagi mobil dengan Lorenzo Colombo, tetapi sekarang akan kembali ke WRT untuk musim yang akan dimulai di Sebring pada Maret.

Baca Juga:

Sponsor pribadi Kubica, Orlen, juga mengalihkan dukungannya dari Prema ke WRT musim 2023.

"Saya sangat senang bisa kembali ke keluarga WRT dan mewakili Orlen Team WRT, tapi kali ini di WEC, karena kami membalap bersama dan memenangi kejuaraan ELMS dengan mobil #41," ujar Kubica.

"Ini akan menjadi tahun ketiga saya bersama Louis, tetapi tahun pertama saya bersama Rui, yang saya kenal baik dari paddock. Louis selalu memujinya sejak mereka bersama di IMSA.

"Ini akan menjadi tantangan besar untuk membalap di WEC dan tentu saja di Le Mans, akan menyenangkan untuk mendapatkan satu lap lagi kali ini, yang kami lewatkan di 2021 ketika kami kehilangan kemenangan di lap terakhir. Kami akan tetap fokus, dan kami akan bekerja keras untuk meraih hasil terbaik!"

Deletraz menambahkan satu musim penuh lagi di WEC ke dalam program ELMS yang telah diumumkan sebelumnya dengan Racing Team Turkey dan kesepakatan IMSA Michelin Endurance Cup dengan tim Acura, Wayne Taylor Racing.

 

Sementara itu, Andrade akan tetap berada di WRT untuk musim kedua di WEC setelah tahun lalu berbagi mobil dengan Norman Nato dan Ferdinand Habsburg, dan memenangi perlombaan di Monza.

Bos WRT, Vincent Vosse, menjelaskan, "Saya sangat senang bisa bekerja sama dengan para pembalap yang sudah kami kenal dengan baik.

"Louis dan Robert adalah bagian penting dari kesuksesan kami di 2021, di mana mereka menjadi juara ELMS di musim pertama kami dengan LMP2, dan kami semua ingat lap terakhir yang dramatis di Le Mans, yang menunjukkan betapa kompetitifnya mereka bersama!

"Senang sekali melihat mereka bekerja sama dengan Rui, kami akan menerapkan strategi serangan maksimal dengan susunan pembalap kami di musim 2023!"

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Jenson Button Gabung NASCAR Garage 56 untuk Le Mans 24 Hours
Artikel berikutnya Turun di WEC, Jacques Villeneuve Masih Incar Triple Crown

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia