Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP2 WSBK Portugal: Razgatlioglu Redam Rea dan Bautista

Juara dunia Toprak Razgatlioglu menguasai sesi latihan bebas kedua (FP2) World Superbike (WSBK) Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Jumat (7/10/2022).

Toprak Razgatlioglu, Pata Yamaha WorldSBK

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Melibas total 17 lap lintasan sepanjang 4,592 km, pembalap tim pabrikan Pata Yamaha with Brixx WorldSBK itu menembus waktu lap 1 menit 40,720 detik.

Tiga besar sesi berdurasi 45 menit tersebut diisi dua nama yang tidak asing dalam persaingan perebutan gelar juara dunia Superbike musim ini. Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team WorldSBK) masuk di posisi kedua dengan waktu lap 1 menit 41,196 detik.

Jika juara dunia enam kali beruntun (2015-2020) itu terpaut 0,476 detik dari Razgatlioglu, pemimpin klasemen sementara Alvaro Bautista (Aruba.it Racing – Ducati) harus puas berada di P3 dengan gap 0,503 detik dari pembalap Turki tersebut.

Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team WSBK

Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team WSBK

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Waktu terbaik FP2 yang dibuat Razgatlioglu ini hanya lebih cepat 0,245 detik daripada pembalap tercepat FP1, Michael Ruben Rinaldi. Sayangnya, rekan setim Bautista tersebut harus puas berada di P4 pada FP2 dengan gap 0,576 detik dari Razgatlioglu.

Sesi FP2 sendiri berlangsung cukup sengit. Sekira delapan menit sesi berlangsung, Iker Lecuona (Team HRC) mampu memimpin catatan waktu lap di atas Honda CBR1000RR-R.

Namun beberapa saat berselang, Kawasaki ZX-10RR geberan Jonathan Rea melibasnya dengan lebih cepat 0,098 detik.

Memasuki menit ke-10, kecelakaan dialami pembalap wildcard Marvin Fritz. Beruntung, pembalap IXS YART tersebut mampu bangkit karena tidak mengalami cedera serius.

Alvaro Bautista, Aruba.it Racing Ducati

Alvaro Bautista, Aruba.it Racing Ducati

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Mendekati 30 menit sesi berlangsung, Toprak Razgatlioglu melesat ke P1 dengan unggul atas Alvaro Bautista dan Rea.

Razgatlioglu terus memimpin hingga lima menit sesi berakhir. Saat itu, ia unggul sekira 0,5 detik atas Bautista, Rea, dan Michael Ruben Rinaldi. Hanya beberapa saat menjelang sesi berakhir, Rea berhasil menggeser Bautista di P2 tetapi Razgatlioglu tetap kokoh di puncak.

Hasil FP2 ini menjadi awalan bagus bagi Toprak Razgatlioglu yang bertekad untuk mampu kembali bersaing di depan memperebutkan kemenangan. Pembalap asal Turki tersebut memang akan berusaha keras mempertahankan gelar juara dunianya musim ini.

Menjelang empat putaran terakhir (termasuk WSBK Portugal), Razgatlioglu berada di peringkat kedua klasemen dan tertinggal 59 poin dari Bautista di puncak.

Baca Juga:

Torehan waktu lap tercepat FP2 WSBK Portugal ini seolah menggenapi tren positif Razgatlioglu jika turun di Algarve.

Dari empat putaran WSBK yang diikutinya di Algarve (11 race) sejak 2018, Razgatlioglu berhasil merebut empat finis podium. Itu termasuk satu kemenangan pada Race 1 tahun lalu dan mencetak rekor lap Algarve dengan 1 menit 40,219 detik.

“Saya benar-benar menyukai trek di Portimao ini. Tetapi saya juga tahu Johnny (sapaan Rea) juga kuat di sini. Saat tes awal tahun, saya mampu membuat waktu lap bagus di sini. Namun, semua pembalap kini sangat cepat. Saya harus lebih keras bertarung untuk memperebutkan kemenangan lagi,” kata Razgatlioglu.

Hasil FP2 WSBK Portugal:

Pos # Rider Motor Lap Waktu Gap Interval km/j
1 1 Turkey Toprak Razgatlioglu Yamaha 17 1'40.720     164.130
2 65 United Kingdom Jonathan Rea Kawasaki 20 1'41.196 0.476 0.476 163.358
3 19 Spain Alvaro Bautista Ducati 22 1'41.223 0.503 0.027 163.314
4 21 Italy Michael Ruben Rinaldi Ducati 17 1'41.296 0.576 0.073 163.196
5 7 Spain Iker Lecuona Honda 17 1'41.453 0.733 0.157 162.944
6 22 United Kingdom Alex Lowes Kawasaki 21 1'41.639 0.919 0.186 162.646
7 47 Italy Axel Bassani Ducati 19 1'41.765 1.045 0.126 162.444
8 31 United States Garrett Gerloff Yamaha 17 1'41.794 1.074 0.029 162.398
9 5 Germany Philipp Oettl Ducati 17 1'41.836 1.116 0.042 162.331
10 45 United Kingdom Scott Redding BMW 15 1'41.847 1.127 0.011 162.314
11 97 Spain Xavi Vierge Honda 19 1'41.858 1.138 0.011 162.296
12 55 Italy Andrea Locatelli Yamaha 19 1'41.922 1.202 0.064 162.194
13 76 France Loris Baz BMW 19 1'41.923 1.203 0.001 162.193
14 60 Netherlands Michael van der Mark BMW 15 1'42.066 1.346 0.143 161.965
15 50 Ireland Eugene Laverty BMW 19 1'42.072 1.352 0.006 161.956
16 2 Italy Roberto Tamburini Yamaha 22 1'42.297 1.577 0.225 161.600
17 44 France Lucas Mahias Kawasaki 16 1'42.313 1.593 0.016 161.574
18 91 United Kingdom Leon Haslam Kawasaki 14 1'42.750 2.030 0.437 160.887
19 33 United States Jake Gagne Yamaha 14 1'42.760 2.040 0.010 160.871
20 23 France Christophe Ponsson Yamaha 17 1'42.944 2.224 0.184 160.584
21 35 Malaysia Hafizh Syahrin Honda 13 1'43.161 2.441 0.217 160.246
22 3 Japan Kohta Nozane Yamaha 19 1'43.329 2.609 0.168 159.986
23 36 Argentina Leandro Mercado Honda 16 1'43.477 2.757 0.148 159.757
24 17 Germany Marvin Fritz Yamaha 4 1'43.625 2.905 0.148 159.529
25 29 San Marino Luca Bernardi Ducati 20 1'43.807 3.087 0.182 159.249
26 52 Czech Republic Oliver Konig Kawasaki 16 1'45.625 4.905 1.818 156.508

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil FP1 WSBK Portugal: Rinaldi Unjuk Gigi, Trio Rival Ketat
Artikel berikutnya Lecuona Desak HRC Temukan Solusi Daya Tahan Ban

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia