Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Tsunoda Makin Familier dengan Mobil AlphaTauri

Pembalap muda Jepang, Yuki Tsunoda, menjalani pengujian pertama, dari dua hari yang dijadwalkan, di Imola bersama Tim AlphaTauri, Rabu (27/1/2021).

Yuki Tsunoda, Toro Rosso STR14

Foto oleh: Davide Cavazza

Tsunoda melanjutkan proses adaptasinya dengan mobil dan tim sebelum menghadapi debut dalam ajang Formula 1 (F1) 2021 dengan mengemudikan STR14.

Sebelumnya, pembalap 21 tahun itu sempat menjajal mobil spek Toro Rosso 2018 itu di trek yang sama awal November lalu. Ia juga akan tes lagi di Imola, bulan depan.

Tsunoda tampil impresif pada Formula 2 (F2) 2020 dengan meraih tiga kemenangan dan total tujuh podium. Itu membawanya finis di peringkat ketiga.

Pencapaian tersebut turut membawanya promosi ke F1 bersama AlphaTauri. Ia sekarang akan bersiap meneruskan progresnya di level tertinggi kejuaraan balap single-seater.

Sang Rookie melakoni debut F1 pada 4 November di Imola dengan mobil yang dikemudikannya kemarin. Tsunoda kemudian ikut tes di Abu Dhabi dengan AT01, Desember 2020.

Baca Juga:

Pada kesempatan tersebut, ia telah familier mengemudikan mobil AT01, sumber AT02 untuk F1 2021, yang akan dimulai dengan Grand Prix (GP) Qatar, akhir Maret.

Dalam pengujian hari Rabu, Tsunoda hanya melakukan beberapa lap pada pagi hari, di mana kondisi aspal sangat dingin karena suhu yang rendah.

Baru pada sesi sore ia lebih banyak melakukan putaran. Kendati demikian, AlphaTauri tidak mengungkapkan catatan waktu dan jarak yang ditempuh Tsunoda.

Rencananya, Tsunoda akan kembali menjalani tes sepanjang Kamis (28/1/2021) ini. Ia juga kembali melakukan pengujian antara 23 dan 25 Februari di Imola.

Saat itu, rekannya, Pierre Gasly, juga bakal mengikuti tes. Sekaligus untuk membuat video soal mobil baru untuk musim ini, yang dirilis pada 18 Februari.

Jika demikian, AlphaTauri akan menjadi tim F1 2021 pertama yang akan mengungkapkan mobil anyar. Menyusul Alfa Romeo melakukannya pada 22 Februari di Warsawa.

Pembalap anyar Tim AlphaTauri-Honda, Yuki Tsunoda, telah menjalani tes hari pertama di Sirkuit Imola, Italia.

Pembalap anyar Tim AlphaTauri-Honda, Yuki Tsunoda, telah menjalani tes hari pertama di Sirkuit Imola, Italia.

Foto oleh: Getty Images / Red Bull Content Pool

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alesi Klaim Sulit Masuk F1 Jika Hanya Andalkan Bakat
Artikel berikutnya Sulit untuk Bottas Kalahkan Hamilton pada F1 2021

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia