Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Vettel Jelaskan Makna Lagu Usai GP ABu Dhabi

Sebastian Vettel menjelaskan alasannya menyanyikan lagi berjudul Azzurro usai Grand Prix Abu Dhabi yang merupakan balapan terakhirnya bersama Ferrari.

Sebastian Vettel, Ferrari dan Charles Leclerc, Ferrari dengan tim

Foto oleh: Ferrari

Vettel mengakhiri balapan terakhir bersama Ferrari dengan hasil yang tak memuaskan karena hanya mampu finis di urutan ke-14. Tetapi, ia tetap memberikan sesuatu yang sepsial untuk timnya.

Pada lap pendinginan usai balapan, Ferrari memberikan ucapan terima kasih kepada Vettel atas apa yang sudah di berikan sepanjang selama ini kepada tim melalui radio.

Vettel pun membalas bahwa dirinya memiliki sebuah kejutan untuk tim, dan dengan menggunakan bahasa Italia ia mengatakan, “Anda tahu terkadnag saya suka bernyanyi, jadi saya akan menyanyikan sebuah lagu terakhir untuk kalian.”

Kemudian, Vettel terlihat mengeluarkan kertas kecil yang di dalamnya berisikan lirik. Itu merupakan lagu Italia yang populer pada 1960, berjudul Azzurro.

Sebastian Vettel memang sering bernyanyi di dalam mobilnya jika sedang merasa senang atau mendapatkan hasil yang diinginkannya. Lagu Azzurro pun dipilih karena dianggap sesuai dengan momen yang sedang dirasakannya bersama Ferrari.

“Jelas, saya memiliki banyak pencapaian tertinggi bersama orang-orang di tim, dan setiap kali saya merasa sangat bersemangat, untuk beberapa alasan saya mulai bernyanyi,” kata Vettel.

“Rasanya menyenangkan bernyanyi yang terakhir kalinya untuk mereka. Tentu saja saya memilih lagu yang sangat populer di Italia berjudul Azzurro dari Adriano Celentano.

“Saya mengubah sedikit liriknya, saya berharap tak bermasalah dengan hak cipta. Saya pikir itu cara yang bagus untuk memberikan penghormatan kepada tim.”

Baca Juga:

Sebelum balapan, Vettel juga mendapatkan guard of honour dari timnya di garasi. Itu merupakan barisan orang-orang yang memberikan penghormatan.

Selain itu, trofi besar juga disiapkan oleh tim sebagai tanda perpisahan selama enam tahun menjalin kerja sama.

“Saya terkejut. Sebelumnya, saya tidak pernah mendapatkan trofi ketika finis di urutan ke-14. Jadi, itu akan menjadi kenangan indah,” kata Vettel.

“Di depan trofi juga tertuliskan seluruh kemenangan yang saya dapatkan bersama Ferrari. Tahun ini menjadi refleksi sepenuhnya dari momen-momen hebat bersama tim.”

Lirik lagu yang dinyanyikan Vettel dalam bahasa Inggris:

You are the red team

You are passionate

You'll never surrender

My stop is coming

I loved being with you

I felt your magic, an extraordinary feeling

Guys, I thank you, for having me

I will miss all of you

Greetings to all of you in Maranello,

You deserve to be mentioned here

And now I'll say goodbye, and wish you all the best

I wish you to be happy but above all, to be healthy

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Wolff: Saya Masih Jadi Bos Mercedes
Artikel berikutnya Hamilton Anggap F1 2020 Tahun Tersulit

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia