Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil Warm Up MotoGP Portugal: Miller Ungguli Quartararo

Pembalap Ducati Team, Jack Miller, keluar sebagai yang tercepat pada sesi warm up (pemanasan) MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Minggu (18/4/2021).

Jack Miller, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jack Miller, yang akan start dari grid keempat MotoGP Portugal, mencatatkan waktu putaran tercepat 1 menit 39,721 detik, dari delapan lap yang dibuatnya.

Pria Australia tersebut unggul hanya 0,080 detik atas peraih pole position, Fabio Quartararo. Rider pabrikan Yamaha itu melahap 11 lap dalam warm up.

Sementara juara bertahan MotoGP, Joan Mir, finis ketiga, dengan jarak 0,100 detik dari Miller. Rider Suzuki itu start di grid kesembilan MotoGP Portugal.

Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, berhasil menjaga jarak dari tiga besar. Ia membawa RS-GP ke urutan keempat. Gapnya 0,150 detik dari Miller.

Franco Morbidelli mulai mampu menjaga konsistensi kecepatannya. Setelah merengkuh grid kelima kualifikasi, ia finis di posisi yang sama saat warm up.

Francesco Bagnaia, yang harus terima posisi pole position-nya dicoret akibat tak melihat Bendera Kuning, ada di belakang rider Petronas Yamaha SRT itu.

Baca Juga:

Rekan setim Miller hanya lebih baik 0,129 detik dari Johann Zarco (Pramac Racing) dan 0,212 detik dari Mavercik Vinales (Monster Energy Yamaha).

Dua anggota skuad KTM, Brad Binder (Red Bull KTM) dan Danilo Petrucci (KTM Tech3) melengkapi komposisi 10 besar pemanasan MotoGP Portugal.

Dua pembalap aktif peraih gelar terbanyak MotoGP, Valentino Rossi (Petronas SRT) sert Marc Marquez (Repsol Honda) masing-masing di posisi ke-18 dan ke-19.

Untuk menghindari bentrok dengan balapan Formula 1 yang juga digelar hari Minggu ini di Sirkuit Imola, Italia, balapan MotoGP akan mengambil jadwal Moto2.

Artinya, race kelas premier bakal dilangsungkan lebih cepat dari biasanya. Sebagai informasi untuk fans di Indonesia, MotoGP Portugal dimulai pukul 19.00 WIB.

Hasil Warm up MotoGP Portugal 2021:

Pos # Rider Motor Lap Waktu Gap Interval
1 43 Australia Jack Miller Ducati 8 1'39.721    
2 20 France Fabio Quartararo Yamaha 11 1'39.801 0.080 0.080
3 36 Spain Joan Mir Suzuki 12 1'39.821 0.100 0.020
4 41 Spain Aleix Espargaro Aprilia 12 1'39.871 0.150 0.050
5 21 Italy Franco Morbidelli Yamaha 12 1'39.878 0.157 0.007
6 63 Italy Francesco Bagnaia Ducati 12 1'39.912 0.191 0.034
7 5 France Johann Zarco Ducati 11 1'40.041 0.320 0.129
8 12 Spain Maverick Viñales Yamaha 12 1'40.124 0.403 0.083
9 33 South Africa Brad Binder KTM 12 1'40.173 0.452 0.049
10 9 Italy Danilo Petrucci KTM 12 1'40.393 0.672 0.220

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Bagnaia: Posisi Tidak Pas untuk Lihat Bendera Kuning
Artikel berikutnya Morbidelli: VR46 Sudah Memikirkan Masa Depan Saya

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia