Toyota Jajaki Pengembangan Mobil Rally2
Prinsipal Toyota Gazoo Racing WRT Jari-Matti Latvala mengatakan pihaknya kini masih mendalami rencana pengembangan saat menanggapi kabar jika pabrikan Jepang ingin turun di kelas WRC2.

Pada Februari lalu Motorsport Aktuell melaporkan bahwa Toyota telah memutuskan untuk membangun mobil Rally2, kendaraan yang digunakan bersaing di WRC2 dalam Kejuaraan Dunia Reli (WRC).
Menurut suratkabar Jerman itu, Toyota ingin mulai menguji mobil Rally2 pada awal musim panas nanti. Tetapi Jari-Matti Latvala belakangan mengklarifikasi jika mereka belum sampai ke sana.
“Kami memang telah mengevaluasi dan melakukan penelitian tentang itu (mobil Rally2). Namun, kami belum memiliki konstruksi resmi,” tutur sang prinsipal kepada Rallit.
Sebelumnya, Latvala telah mengungkapkan bahwa Toyota juga sedang mempertimbangkan membuat kendaraan level Rally3. Saat ini, hanya M-Sport Ford yang meluncurkan mobil penggerak empat roda di WRC3 dan Junior WRC (JWRC).
Menurut Latvala, mobil Rally3 belum sepenuhnya diabaikan oleh Toyota. Yang pasti, baik rencana untuk menurunkan kendaraannya di kategori WRC3 dan WRC2 belum resmi.
“Kami tahu Toyota GR Yaris akan menjadi basis yang baik dan cocok dengan profil Rally2. Namun, Toyota masih juga mencari opsi di kelas Rally3. Dan belum ada keputusan ofisial yang diambil untuk membuat mobil,” Latvala menekankan.

Jari-Matti Latvala, Team principal Toyota Gazoo Racing
Foto oleh: McKlein / Motorsport Images
Toyota, yang beroperasi dari Jyvaskyl, Finlandia, belum pernah mengembangkan mobil untuk digunakan oleh tim pelanggan (customer team), seperti halnya Hyundai ataupun M-Sport Ford.
Sejak kembali bersaing dalam Kejuaraan Dunia Reli pada 2017, Toyota hanya menyuplai mobil untuk tim pabrikan resmi mereka dan hanya menurunkan skuad untuk bertarung di kelas tertinggi WRC.
Beberapa tahun terakhir, manajemen Toyota telah mempertimbangkan apakah perlu mengembangkan mobil untuk bersaing di kelas lebih kecil untuk dapat juga ditawarkan ke tim pelanggan.
Project Manager Toyota Yuichiro Haruna tidak mengonfirmasi kabar ini, tetapi juga tak menyangkalnya. “Musim baru dimulai dan kami fokus sepenuhnya pada mobil hybrid Rally1,” katanya.

Elfyn Evans, Scott Martin, Toyota Gazoo Racing WRT Toyota GR Yaris Rally1
Foto oleh: Red Bull Content Pool
Kalle Rovanpera Siap Antisipasi Reli Kroasia
Adrien Fourmaux Pereli WRC Pertama di Rally of Nations 2022
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.