Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Helm Spesial Max Verstappen untuk F1 GP Miami

Max Verstappen memperkenalkan desain helm spesial untuk balapan baru di Formula 1, Grand Prix Miami, akhir pekan ini.

FR1eTFpUcAEy8de

Juara dunia dari Tim Oracle Red Bull Racing tersebut memang sudah sangat menantikan balapan baru Formula 1 di Miami, Florida, Amerika Serikat (AS), yang akan digelar pada akhir pekan ini (6-8/5/2022).

Verstappen memang beberapa kali mengunjungi salah satu kota besar di pantai timur AS tersebut, dalam beberapa tahun terakhir.

Untuk merayakan balapan perdana GP Miami yang bakal berlangsung di Sirkuit Miami International Autodrome, Miami Gardens, tersebut, Verstappen pun meluncurkan desain grafis baru pada helm yang akan dikenakannya.

Pembalap asal Belanda tersebut memilih desain spesial, ‘Miami style’. Desain tersebut sebenarnya mengadopsi segala sesuatu yang menjadi ciri khas kota di sebelah tenggara negara bagian Florida tersebut. Termasuk pohon-pohon palem yang menjadi salahs atu ciri khas Miami.

Seperti biasa dilakukan dalam beberapa tahun terakhir, laman pribadi Verstappen.com juga melansir koleksi berbagai suvenir terbatas dengan tema ‘Unleash The Lion’ Miami. Di antaranya miniatur helm edisi Miami yang akan dipakai Verstappen nanti.

Helmet of Max Verstappen, Red Bull Racing

Helmet of Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Red Bull Content Pool

“Sya akan mengenakan helm spesial untuk akhir pekan yang spesial nanti, menyusul untuk kali pertama kami membalap di Miami. Saya sungguh senang ada balapan F1 di sana. Karena itu saya berpikir, mengapa tidak menambahkan nuansa Miami pada desain helm?” ucap Verstappen seperti dikutip dalam laman pribadinya.

“Jujur, saya sangat menyukai warna dan desain (helm edisi Miami) ini. Saya rasa, ini salah satu (desain) favorit saya. Saya berharap bisa memakai helm ini dan meraih sukses di sana. Saya berharap Anda semua juga menyukainya.”

Bagi Max Verstappen dan para pembalap F1 lain, ini kali pertama mereka turun di Miami. Praktis, semua pembalap akan memulai dari nol di Miami International Autodrome nanti.

“Jujur, ini cukup sulit diterangkan. Saya, tentu saja belum pernah berlomba di sana sebelumnya. Tetapi saya sangat menantikan untuk ke Miami dan turun di sana,” ucap pemenang 22 Grand Prix, 62 podium, dan 14 pole dalam 145 start F1 sejak GP Australia 2015 itu.

Helmet of Max Verstappen, Red Bull Racing

Helmet of Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Red Bull Content Pool

Saat disinggung apa yang ada dalam pikirannya soal turun di Miami, Max Verstappen pun menjawab diplomatis.

“Saya selalu menikmati saat berkunjung ke Miami. Saya sudah sering ke sana untuk berlibur. Saya menyukai tempatnya. Orang-orang di sana juga sangat baik, saya pun menyenangi nuansa kota Miami secara umum,” ujar Verstappen.

Seusai tampil sempurna – merebut pole, selalu memimpin di setiap lap, mencetak fastest race lap, dan menang – pada F1 GP Emilia Romagna di Sirkuit Imola, Max Verstappen merangsek ke peringkat kedua klasemen pembalap F1 2022.

Menjelang putaran kelima, GP Miami, Verstappen hanya terpaut 27 poin dari peringkat pertama sekaligus rival beratnya saat ini, Charles Leclerc (Scuderia Ferrari).

Baca Juga:

  

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pembalap Wanita Alice Powell Jadi Mentor Akademi Alpine
Artikel berikutnya Luca de Meo Ingin Alpine Tiru Formula Ferrari

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia